Cara Mengatasi Download Tertunda di Playstore
Playstore merupakan gudangnya aplikasi bagi smartphone berOS android. Kita bisa mendapatkan berbagai macam aplikasi dan game baik yang gratis maupun berbayar. Namun kadang kala ada satu error yang sering terjadi pada playstore.
Dimana saat kita ingin mendownload sebuah aplikasi, proses unduhannya tidak berjalan alias pending. Tampilan hanya menunjukkan loading terus dengan notif download playstore tertunda. Kenapa begitu?
Error semacam ini memang cukup sering terjadi pada berbagai macam merk smartphone baik Xiaomi, Samsung, Asus maupun yang lainnya.
Sebenarnya apa sih penyebab dari masalah ini? Ada beberapa hal yang kemungkinan menjadi sumber masalahnya. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak tutorial dari Teknoinside berikut ini.
- Cara Mengatasi Download Tertunda di PlayStore
- 1. Pastikan Ruang Penyimpanan Kalian Cukup
- 2. Ganti Pengaturan Download di Playstore
- 3. Hapus Cache Play Store
- 4. Hapus Data Play Store
- 5. Force Close Play Store
- 6. Update Play Store ke Versi Terbaru
- 7. Update Versi Android Kalian
- 8. Lakukan Factory Reset
- 9. Wipe Cahce Partition
- 10. Ganti ke Custom ROM
- 11. Ganti Akun Gmail
- 12. Gunakan Toko Aplikasi Lain
Cara Mengatasi Download Tertunda di PlayStore
Disini kalian bisa mencoba beberapa langkah berikut untuk dapat memperbaiki download tertunda di playstore, silahkan simak penjelasan dibawah.
1. Pastikan Ruang Penyimpanan Kalian Cukup
Untuk bisa mendownload dan menginstall aplikasi, kita memerlukan sejumlah ruang pada memory. Namun jika penyimpanan kalian saja penuh, maka tentu proses unduhan tidak bisa dilanjutkan dan harus ditunda terlebih dahulu.
Bisa jadi ini menjadi penyebab kenapa download aplikasi tertunda di google playstore.
Kalian bisa menghapus file-file yang tidak dibutuhkan untuk membebaskan sejumlah ruang pada memory. Baru kemudian proses download bisa dilanjutkan kembali.
2. Ganti Pengaturan Download di Playstore
Banyak orang awam yang tak mengetahui hal ini sehingga menyebabkan masalah ketika ingin download aplikasi.
Playstore memiliki settingan dimana ketika akan mengunduh aplikasi berukuran besar, biasanya disarankan menggunakan wifi.
Nah jika kalian menggunakan jaringan seluler, maka playstore akan menunda proses download hingga kalian tersambung ke wifi. Pengaturan ini bisa kalian rubah pada Setelan/Setting di playstore. Kemudian pilih opsi Prefereni download aplikasi, dan ubah ke Melalui jaringan apapun.
3. Hapus Cache Play Store
Penggunaan playstore yang berulang kali akan meninggalkan cache atau file sampah. Nah jika dibiarkan terlalu lama maka cache akan menumpuk dan memenuhi memory.
Kalian harus secara rutin membersihkannya untuk membebaskan sejumlah ruang di penyimpanan kalian. Caranya masuk ke Setting, pilih Aplikasi, cari Playstore dan klik Hapus Cache. Dengan begitu aplikasi akan menjadi lebih ringan daripada sebelumnya.
4. Hapus Data Play Store
Jika menghapus cache saja belum cukup, kalian bisa mencoba untuk menghapus data play store juga. Namun sebelum melakukannya perlu diketahui bahwa data log akan terhapus secara permanen.
Jika ada data penting bisa kalian lakukan backup terlebih dahulu. Untuk cara penghapusan data tak jauh berbeda dari yang diatas. Masuk ke Setting, kemudian pilih Aplikasi, Cari playstore dan klik Hapus Data.
5. Force Close Play Store
Play store yang tidak bisa mendownload juga dapat diakibatkan adanya proses yang tak berjalan baik. Oleh karena itulah kalian bisa mencoba tips untuk memulai ulang aplikasi play store itu sendiri.
Pertama lakukan penutupan paksa melalui Setting, lalu Aplikasi, cari Play Store dan tap Paksa Berhenti. Kemudian buka kembali play store maka bug yang sebelumnya terjadi bisa diatasi dengan baik.
6. Update Play Store ke Versi Terbaru
Bukan hanya aplikasi biasa saja yang perlu di update, playstore juga melakukan pembaruan rutin secara berkala. Oleh karena itulah sangat penting untuk memastikan bahwa play store kalian sudah diupdate ke versi terbaru.
Bisa jadi ini juga penyebab downloadan yang tertunda karena bug pada versi yang belum diperbarui. Silahkan masuk ke Setting play store, kemudian tap beberapa kali pada bagian Versi Play Store. Jika update tersedia maka bisa langsung kalian perbarui.
7. Update Versi Android Kalian
Google juga memberikan sejumlah pembaruan terhadap sistem operasi android itu sendiri. Ini untuk memperbaiki berbagai bug yang terdapat pada versi sebelumnya.
Pastikan kalian sudah melakukan update android ke versi terbaru. Karena jika tidak, maka bug yang ada pada sistem kalian akan mengganggu kinerja smartphone itu sendiri termasuk aplikasi di dalamnya.
8. Lakukan Factory Reset
Ini merupakan salah satu pilihan terakhir jika tips diatas belum juga berhasil. Kalian bisa melakukan factory reset hp android yang akan mengembalikan settingan smartphone ke versi pabriknya.
Namun perlu digaris bawahi terlebih dahulu bahwa data-data kalian juga akan ikut terhapus. Jadi pastikan untuk melakukan backup data penting terlebih dahulu.
9. Wipe Cahce Partition
Bukan cuma aplikasi saja yang meninggalkan cache dan file sampah. Sistem android itu sendiri lama kelamaan juga mempunya cache yang menumpuk.
Baca Juga: Cara Flash HP Android.
Untuk bisa membersihkannya kalian harus masuk ke recovery mode terlebih dahulu. Caranya beragam untuk setiap merk smartphone, ada yang menggunakan kombinasi tombol power + vol up, namun ada juga power + vol down. Silahkan coba pada perangkat kalian masing-masing.
10. Ganti ke Custom ROM
Jika sudah mentok namun belum membuahkan hasil apapun, cobalah untuk berganti ROM. Namun cara yang satu ini disarankan bagi yang sudah berpengalaman saja.
Jika kalian merupakan orang awam, mintalah teman atau orang yang tahu cara berganti ke custom ROM. Kenapa? Karena jika dilakukan secara asal-asalan malah bisa menjadikan perangkat bootloop atau bahkan mati total.
Ada banyak sekali custom ROM yang bisa dicoba tergantung perangkat dan versi android kalian.
11. Ganti Akun Gmail
Jika masih belum berhasil juga mungkin ada yang salah dengan akun google anda. Silahkan kalian dapat membuat akun gmail di hp android. Lalu masuk seperti biasa dan ganti akun gmail yang ada di playstore.
12. Gunakan Toko Aplikasi Lain
Jika semua tips trik diatas sudah dicoba namun tak ada yang berhasil, maka saatnya mencari alternatif lain. Kalian bisa mencoba berbagai toko aplikasi selain playstore.
Mereka juga menyediakan berbagai macam APK yang bisa kalian download secara gratis. Apa saja contoh aplikasinya? Banyak seperti Mobogenie ataupun Apptoid. Untuk lebih jelasnya bisa kalian baca di Daftar Toko Aplikasi Alternatif Playstore.
Demikian beberapa cara mengatasi download aplikasi tertunda di playstore android. Semoga tips trik diatas bisa menjadi solusi unduhan yang loading terus ketika di playstore.
Jika ada dari kalian yang punya saran lain, bisa menuliskannya di bawah. Bagi yang punya pertanyaan seputar artikel diatas juga bisa berkomentar dibawah.
Knp aku gak bisa download play store yang