Cara Mengatasi WhatsApp Kadaluarsa

Ada banyak alasan kenapa orang-orang kini beralih menggunakan aplikasi whatsapp. Misal seperti biaya yang dibutuhkan jauh lebih murah daripada layanan SMS. Karena mereka memanfaatkan jaringan internet untuk berkirim pesan.

Sedangkan layanan SMS masih memotong pulsa untuk setiap pesan yang dikirim. Selain itu juga masih ada banyak kelebihan lain yang dimiliki Whatsapp dan teman-temannya.

Namun meski begitu, tak jarang kita juga menemui berbagai masalah ketika menggunakan whatsapp. Mungkin ada dari kalian yang pernah mendapati pesan “whatsapp kadaluarsa” dan seketika tidak bisa digunakan lagi. Apa maksudnya?.

Notifikasi tersebut muncul sebagai akibat dari adanya update terbaru dari whatsapp. Aplikasi yang kini dikembangkan oleh Facebook ini memang selalu memberikan pembaruan secara berkala.

Demi membuat para pengguna tetap betah, mereka berusaha untuk memperbaiki bug yang ada serta menambahkan fitur-fitur baru.

Dan ketika ada versi terbaru tersedia, pengguna akan ‘dipaksa’ untuk melakukan update. Hal ini untuk mencegah agar tidak ada pengguna yang tetap menggunakan versi lama.

Karena nantinya dikhawatirkan terjadi masalah akibat bug yang ada di dalamnya. Lalu bagaimana cara mengatasi whatsapp kadaluarsa.

Baca Juga: Kirim Pesan WhatsApp Tanpa Simpan Nomor.

  1. Cara Mengatasi Whatsapp Kadaluarsa di HP Android
    1. 1. Lakukan Update
    2. 2. Update Lewat Website Resmi
    3. 3. Cek Tanggal HP
    4. 4. Aktifkan Zona Waktu Otomatis
  2. Kesimpulan

Cara Mengatasi Whatsapp Kadaluarsa di HP Android

Supaya lebih jelas bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk dapat mengatasi whatsapp yang kadaluarsa dan tidak bisa di pakai lagi.

1. Lakukan Update

cara mengatasi whatsapp kadaluarsa

Memang cara yang paling disarankan untuk mengatasi WA kadauarsa adalah dengan memperbaruinya. Caranya sangatlah mudah, cukup buka playstore di android kalian.

Kemudian klik pencarian dan ketik “Whatsapp“. Setelah muncul pilih aplikasinya, dan tinggal klik Update/Perbarui. Terakhir tunggu proses unduhan berjalan hingga selesai dan WA siap untuk digunakan kembali.

2. Update Lewat Website Resmi

cara mengatasi whatsapp kadaluarsa

Selain melalui playstore, ada satu cara lagi untuk memperbarui whatsapp ke versi terbaru. Kalian bisa mendownload APK mentahnya melalui situs resmi whatsapp.

Lemudian langsung pilih Download Now. Jika proses unduhan telah selesai, kalian install APK nya seperti biasa. Terakhir tinggal cek kembali apakah WA sudah kembali normal seperti biasa.

3. Cek Tanggal HP

cara mengatasi whatsapp kadaluarsa

Whatsapp seringkali terjadi error karena pengaturan tanggal dan waktu di perangkat kalian tidak tepat. Maka dari itu harus dipastikan terlebih dahulu agar jadi lebih akurat.

Untuk cara pengaturan waktu mungkin tak sama pada setiap perangkat, namun perbedaannya hanyalah sedikit saja.

Caranya masuk ke Setting/Pengaturan, kemudian pilih Sistem, Tanggal dan Waktu. Kalian nyalakan opsi Tanggal & waktu otomatis agar ia mampu mendeteksi lewat jaringan secara langsung.

Cobalah untuk membuka aplikasi whatsapp kembali dan cek apakah sudah bisa digunakan lagi.

Baca Jugaa: Cara Mengatasi Whatsapp Error Pending.

4. Aktifkan Zona Waktu Otomatis

cara mengatasi whatsapp kadaluarsa

Update yang diberikan memang dimaksudkan agar whatsapp mampu bekerja lebih baik lagi. Namun tidak semua orang mau melakukan pembaruan karena masih nyaman dengan versi sekarang.

Nah apakah ada cara yang bisa dipakai agar tidak perlu melakukan update WA ke versi terbaru? Jawabannya ada lho, kalian bisa mencoba trik yang satu ini.

Cukup simple, yaitu dengan memundurkan tanggal perangkat ke waktu sebelum whatsapp kadaluarsa. Kenapa begitu? Karena pada dasarnya WA akan memeriksa update berdasarkan tanggal pada perangkat. Jadi ketika kita memundurkannya, maka ia tidak akan menyadari bahwa sudah waktunya versi whatsapp itu diperbarui.

Sebelum melakukannya, kalian harus mematikan opsi waktu dan tanggal otomatis terlebih dahulu. Nah untuk contohnya, ketika tanggal kadaluarsa WA kalian adalah 10 Agustus 2019.

Cobalah untuk mengubah tanggal di HP android kalian mundur selama seminggu jadi 03 Agustus 2019. Jangan memundurkannya terlalu jauh ya, cukup beberapa hari sampai seminggu saja.

Kesimpulan

Demikian tips trik cara mengatasi aplikasi whatsapp kadaluarsa di HP android. Semoga apa yang telah dijelaskan diatas bisa bermanfaat bagi kita semua.

Jangan lupa untuk meninggalkan kritik serta saran untuk Teknoinside ya. Apabila ada yang punya pertanyaan, bisa langsung berkomentar dibawah.